Bisnis Kosmetik

Apa itu Grosir Kosmetik? Pusat Grosir Kosmetik Indonesia

Published:

Updated:

purwanto

87 Comments

Permintaan kosmetik di Indonesia terus mengalami peningkatan. Hal ini secara langsung dapat mendukung bisnis kosmetik mendapatkan keuntungan yang tak sedikit. 

Sebagai pengusaha, manfaatkan momen dan peluang ini untuk memulai bisnis atau bahkan menjadi grosir kosmetik yang terpercaya. 

Beragam jenis kosmetik dapat Anda sediakan ketika menjadi grosir kosmetik. Hal ini tentu dapat memberikan profit yang sangat besar untuk Anda. 

Ingin mendapatkan profit yang besar? Maka dari itu, yuk, ketahui cara memulai bisnis grosir kosmetik tangan pertama di artikel berikut ini.

Apa itu Grosir Kosmetik?

Grosir adalah cara jual beli produk dalam jumlah besar. Sinonim grosir adalah borongan, kulakan, bakulan.

Bahasa Inggris grosir adalah wholesale.

Pusat grosir kosmetik adalah tempat terjadinya jual beli kosmetik dalam jumlah besar.

Pusat Grosir Kosmetik di Indonesia

Pedagang kosmetik berbelanja produk kecantikan di pusat grosir kosmetik untuk mendapatkan produk yang asli (original) dan murah harganya.

Untuk penjual kosmetik yang menyasar konsumen muslim mereka berbelanja produk yang aman (terdaftar Badan POM) dan halal (mendapat sertifikasi LP POM MUI).

Pusat grosir kosmetik termurah tangan pertama dicari oleh online supplier, agen dan distributor yg jual produk kecantikan secara grosiran dan eceran. 

Pasar Asemka Jakarta dan Surabaya adalah dua kota besar di Indonesia yang menjadi pusat grosir kosmetik, baik kosmetik import maupun kosmetik lokal.

Dengan tingginya angka jumlah penduduk di kota Jakarta dan Surabaya tersebut, menjadikan para pengusaha/perusahaan kosmetik berusaha menarik minat konsumennya. Mereka menawarkan aneka jenis kosmetik mulai dari ujung rambut hingga ujung kaki, sehingga konsumen tidak hanya terpaku pada satu atau dua produk kecantikan saja.

Grosir Kosmetik Jakarta

Jakarta adalah Ibukota negara Republik Indonesia. Menurut data Jakarta dalam angka tahun 2015, Jakarta dihuni oleh lebih dari 10,1 juta jiwa dengan perbandingan jumlah pria dan wanita hampir berimbang, yakni penduduk wanita sekitar 5 juta jiwa.

Hal tersebut dikarenakan Jakarta dianggap sebagai pusat perekonomian masyaratkat dan daya magnetnya luar biasa hebat. Maka dari itu, arus urbanisasi ke kota Jakarta selalu ditekan dari tahun ke tahun. Perhatikan gambar kota Jakarta di atas yang menginformasikan pusat grosir kosmetik.

Daerah Jabodetabek terutama Jakarta masih merupakan pusat dan gudang untuk grosir kosmetik terbesar di Indonesia. 

Daerah Jakarta meliputi Asemka, Jatinegara, Glodok, Pasar Pagi, Pasar baru dan tanah abang. Jakarta sendiri terbagi menjadi wilayah administratif Jakarta Barat, Jakarta timur, Jakarta Selatan, Jakarta Utara dan Jakarta Pusat.

Lokasi pusat kosmetik harga grosir di kota-kota tersebut relatif mengumpul di titik tertentu. Untuk pedagang online, umumnya bisa melakukan pengecekan harga produk melalui katalog yang tersedia di website toko online.

Grosir Kosmetik Surabaya

Kota terbesar kedua setelah Jakarta adalah Surabaya. Dengan jumlah penduduk lebih dari 3 juta jiwa pada tahun 2012 kota Surabaya tumbuh menjadi kota metropolitan (Surabaya.go.id, 2018).

Surabaya diibaratkan Jakarta bagi sebagian besar warga provinsi Jawa Timur.

Grosir Kosmetik Sumatra

Alamat toko dan distributor kosmetik di Sumatera tersebar di kota besar seperti ibukota propinsi. Kota yang menjadi sentra grosir kosmetik tersebut diantaranya adalah

  • Binjai
  • Bandar Lampung
  • kota Medan
  • Jambi
  • Pekanbaru Riau

Namun melihat pembangunan infrastruktur di Sumatera mulai digalakkan di era Presiden Jokowi, tak menutup kemungkinan perkembangan bisnis kosmetik makin cerah.

Grosir Kosmetik di Jawa Timur

Jawa Timur merupakan provinsi dengan jumlah penduduk terbesar ke-2 (38,84juta jiwa) setelah Jawa Barat (46,70 juta jiwa, data dihimpun dari BPS pada tahun 2015.

Pusat grosiran kosmetik import termurah banyak dicari di Pengampon Surabaya, Sidoarjo, Bojonegoro, Gresik, Jember, Jombang, Kediri, Kota Malang, Lamongan, Madiun, Tulungagung, Pasuruan, Ponorogo, Ngawi, Nganjuk.

Seperti halnya Jakarta, di kota-kota di Jawa Timur tersebut para pedagang ecer dan grosir berusaha mendapatkan harga termurah dari agen, distributor dan pusat pembuatan kosmetik (produsen kosmetik).

Grosir Kosmetik di Jawa Tengah dan Yogyakarta

Berdasarkan data dari BPS, Jawa Tengah adalah propinsi dengan jumlah penduduk terbesar ketiga di Indonesia, setelah Jawa Barat dan Jawa Timur. Area Semarang dan Solo merupakan pusat kosmetik grosiran dan eceran termurah yang selanjutnya menyebar ke daerah Brebes, Kudus, Magelang, Pekalongan, Purwokerto, Salatiga, dan Tegal. Anda dapat menemukan alamat toko kosmetik grosir di daerah tersebut.

Selain itu ada kota atau Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang lazim dikenal dengan nama Jogja, juga menjadi kota yang memiliki pusat grosir kosmetik. Jogja merupakan provinsi yang wilayah daratannya dikelilingi oleh Jawa Tengah dah perairan berbatasan dengan laut Selatan.

Grosir Kosmetik di Jawa Barat

Provinsi Jawa Barat merupakan propinsi dengan jumlah penduduk terbesar di Indonesia. Dengan hal tersebut, Jawa Barat bisa menjadi pasar potensial bagi perkembangan bisnis dan usaha kosmetik. Pusat grosiran kosmetik sendiri baik online maupun offline yang memberikan harga termurah berada di Bandung seperti Cibadak.

Penyebaran bisnis kosmetik juga merambah ke wilayah Cianjur, Cibinong, Cikarang, Cimahi, Cirebon, Garut, Tasikmalaya, Karawang, Sukabumi, Serang (sekarang masuk wilayah Prop. Banten) dan Bogor. Anda perlu jeli untuk menemukan alamat toko kosmetik grosir dan ecer di wilayah tersebut.

Untuk wilayah luar Jawa selain Sumatera, daerah dan kota yang menjadi pusat kosmetik grosir adalah Samarinda, Balikpapan, Gorontalo, Makassar dan Bali. Mungkin pemerintah perlu mengembangkan bisnis kosmtik di wilayah timur Indonesia sehingga berimbang dengan perkembangan usaha kosmetik di wilayah Barat.

Tempat untuk Menemukan Grosir Kosmetik

Grosir kosmetik murah online dari supplier tangan pertama dicari oleh distributor kosmetik di Jakarta, Surabaya, Tangerang Banten. Wajar kiranya pusat grosir kosmetik asemka selalu ramai oleh agen & reseller kosmetik.

Beragam kosmetik lengkap di jual di pusat grosir kosmetik. Mulai dari kosmetik asli (original) hingga kosmetik kw atau replika ada di pasar. Oleh karena itu, selaku konsumen, anda harus selalu jeli melihat kosmetik yang anda beli. Pastikan produk kecantikan yang anda beli terdaftar di Badan POM RI.

Mungkin Anda semua akan bertanya-tanya, bagaimana cara kita menemukan pusat grosir kosmetik murah tangan pertama yang aman dan terpercaya? Sebaiknya anda mencarinya di lokasi yang paling dekat dengan daerah anda tinggal, seperti toko kosmetik. Hal tersebut akan memudahkan anda untuk bertransaksi dan pengiriman barang. Supplier kosmetik lokal tangan pertama dengan tingkatan seperti agen atau distributor, biasanya jumlahnya dapat dihitung dengan jari tangan. Lokasinya sendiri akan terdapat di kota-kota besar di Indonesia.

Contohnya seperti di kota Bandung, di kota besar ini supplier kosmetik di Bandung akan menjadi incaran dari para penjual yang berada di kota-kota sekitaran Bandung. Telah disebutkan bahwa mamah muda atau mahmud bandung juga mencari penyedia kosmetik murah lho. Di provinsi Jawa Barat sendiri, selain di kota Bandung, pusat grosir kosmetik termurah dan terlengkap dapat dijumpai pada beberapa kota besar lainnya seperti Cirebon, Bogor, Karawang, Bekasi, dll. Anda pun juga dapat menemukan supplier kosmetik online harga murah melalui internet.

Tidak berbeda jauh dengan pemasok kosmetik yang ada di provinsi Jawa Barat, supplier yang jual kosmetik juga dapat ditemukan di Provinsi lain seperti Jawa Tengah dan Jawa Timur. Mulai dari kota Semarang, Solo, Sidoarjo, hingga kota besar seperti Surabaya. Lokasinya sendiri tidak hanya dapat ditemukan secara offline, namun juga dapat ditemukan secara online.

Pusat grosir kosmetik offline

Untuk barang dagangan kosmetik atau untuk dipakai sendiri, anda tentu ingin mendapatkan harga terbaik dari pusat grosir kosmetik. Umumnya Pusat grosir kosmetik original tangan pertama dengan tingkatan seperti agen dan distributor ada di kota besar seperti Jakarta dan Surabaya. Melalui mereka, kita dapat membeli produk kosmetik original dengan harga yang relatif murah.

Sebagai proteksi diri dari hal hal yang tidak diinginkan, kita juga harus tetap selektif ketika memilih dan menentukan Pusat grosir kosmetik yang akan dijadikan langganan. Sebaiknya anda memilih Pusat grosir kosmetik yang sudah memiliki reputasi baik, dengan begitu, produk yang kita peroleh akan memiliki kualitas unggulan dengan kisaran harga yang lebih murah tentunya.

Berikut adalah beberapa tempat untuk mendapatkan pusat grosir kosmetik:

  1. Pameran dan Bazar Bisnis Kosmetik
  2. Komunitas Bisnis Kosmetik
  3. Sentra Industri Kosmetik

Pusat Grosir Kosmetik Online

Ketiga tempat yang disebutkan di atas umumnya dapat dicari secara offline. Untuk menemukannya, anda perlu berkunjung ke alamat lokasi mereka berada. Mungkin bagi sebagian kalangan, ini tidak efektif di era digital seperti sekarang ini.

Jika difikir ulang, pusat grosir kosmetik yang ada saat ini biasanya menjalankan bisnis mereka secara online melalui toko kosmetik online dan offline. Jangkauan pemasaran produk secara online lebih luas. Dengan memajang produk mereka di sebuah situs tertentu seperti Tokopedia, semua konsumen baik dalam maupun luar negeri dapat mengakses produk mereka melalui jaringan internet. Anda juga dapat menemukan pusat grosir kosmetik online melalui:

  1. Market Place seperti BukaLapak, Tokopedia, Lazada
  2. Website resmi perusahaan
  3. Situs pembanding harga

Ciri-Ciri Grosir Kosmetik Terlaris

Supplier kosmetik termurah dan terlengkap memang selalu jadi incaran para reseller atau agen kosmetik. Setelah mendapatkan produknya di pusat grosir, penjual produk kosmetik eceran atau ecer di tersebut selanjutnya memasarkan produknya berbagai pelosok daerah di Indonesia. Daerah pemasaran awalnya adalah di daerah yang berada di sekitar kota-kota besar.

Perlu anda ketahui bahwa pusat grosir kosmetik termurah dan terlengkap banyak dicari di Asemka Jakarta, Surabaya, Bandung, Malang, Madiun, Kediri, Semarang, Bogor, Jogja, Medan dan kota besar lainnya di Indonesia. Bahkan mahmud (mamah muda) Bandung juga mencarinya lho.

Harga Murah

Pada umumnya, setiap konsumen menginginkan produk kosmetik original atau asli dengan harga murah atau terjangkau. Oleh karenanya pengusaha kosmetik, seperti agen, distributor, reseller, berusaha mendapatkan produk dari pabrik langsung.

Kebanyakan pengguna kosmetik di Indonesia menginginkan produk kosmetik untuk makeup yang mereka gunakan berharga murah, kalau bisa termurah dan harga pabrik. Jika anda menjadi agen atau distributor kosmetik yang menjual kosmetik eceran atau grosiran, maka anda dapat memberikan fasilitas free ongkir untuk menarik hati calon pembeli produk kecantikan anda. Pengiriman dapat dilakukan via pos, jne atau kurir lainnya.

Dengan membeli dalam jumlah banyak (bulk atau grosiran) mereka akan mendapatkan harga yang jauh lebih murah dan jika dijual kembali harganya akan terjangkau oleh konsumen yang membeli eceran. Itulah sebabnya mengapa agen dan distributor kosmetik original tangan pertama hadir untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Umumnya mereka menjual produk kosmetik ori dengan harga miring.

Kosmetik murah tidak hanya jadi target para penjual kosmetik. Untuk memotong rantai distribusi, para konsumen (user) pun berusaha membeli kosmetik langsung dari distributor. Alasannya, harga produknya jauh lebih murah bila harus beli di toko kosmetik.

Jangan mudah tergiur dengan kata “murah”. Pasalnya, tidak semua produk kosmetik yang dibandrol harga murah bisa memberikan hasil terbaik ketika digunakan. Sebaiknya anda membeli produk kecantikan yang asli/ori alias original di toko terpercaya.

Kami menyarankan anda untuk mengecek reputasi pabrik pembuat kosmetik dan reputasi distributor kosmetik sebelum membeli.

Sebagian kalangan tentu saja memiliki alasan tersendiri saat mencari distributor produk kosmetik harga grosir atau murah. Mulai dari ingin membeli produk kosmetik dengan kisaran harga di bawah pasar hingga untuk kebutuhan jual kembali sehingga keuntungan yang diperolehnya menjadi semakin besar.

Untuk menghemat pengeluaran

Alasan lain karena ingin menghemat pengeluaran dengan membeli produk kecantikan dengan harga murah. Umumnya, alasan utama orang mencari jenis supplier ini adalah untuk kebutuhan pasokan pada bisnis kosmetiknya.

Kualitas terbaik

Selain itu, kosmetik original juga selalu menjadi incaran karena memiliki kualitas terbaik. Bila dibandingkan dengan kosmetik oplosan atau abal-abal yang harganya jauh lebih murah, kosmetik original memiliki kandungan bahan kosmetik yang lebih aman untuk digunakan.

Aman dan Halal

Kosmetik aman yang telah mendapatkan NA BPOM lebih disukai oleh konsumen, terlebih lagi jika mendapatkan sertifikasi halal. Hidup barokah dengan menggunakan kosmetik halal merupakan salah satu hal yang diinginkan umat muslim.

Kosmetik yang merupakan racikan dokter, baik untuk pemutih maupun perawatan wajah, juga banyak dicari oleh konsumen. Masyarakat Indonesia menganggap bahwa apa yang dikatakan oleh dokter itu benar dan terpercaya. Bahkan profesi dokter mendapatkan tempat yang istimewa di mata masyarakat.

Ciri kosmetik aman yang dapat anda gunakan adalah kosmetik tersebut dibuat dari bahan alami. Kosmetik herbal sebutannya. Karena dibuat dari bahan alam yang bebas kimia, tentunya akan lebih aman bagi kesehatan bagi penggunanya.

Asli atau Original

Sebaiknya kita lebih selektif dan berhati-hati ketika akan membeli produk kosmetik pada saat ini. Karena jika dilihat sepintas, produk kosmetik original dan produk kosmetik palsu opolosan tidak berbeda jauh. Kendati demikian, tentu saja kandungan yang terdapat di dalamnya berbeda. 

Produk kecantikan asli alias original atau ori, baik import maupun lokal, juga salah satu ciri kosmetik yang dicari konsumen. Konsumen mendapatkan produk tersebut dari toko resmi. Bagi pedagang kosmetik yang nakal, umumnya menjual produk KW atau produk kosmetik replika yang menyerupai aslinya. Anda perlu hati-hati dengan peredaran produk kosmetik seperti ini.

Lantas, dimana kita dapat menemukan distributor kosmetik ori yang terpercaya?

Lengkap

Pusat grosir kosmetik yang menjaul aneka macam kosmetik lebih disukai pembeli.

Dalam satu tempat, pembeli bisa mendapatkan kosmetik yang terkenal dan original, kosmetik branded, kosmetik import dari Korea dan negeri lainnya.

Setiap tempat belanja kosmetik harus berupaya memiliki produk yang lengkap, termasuk toko kosmetik Anda. Kelengkapan produk yang dimiliki oleh sebuah pusat kosmetik juga menjadi salah satu nilai jual tersendiri.

Cari alat dan barang kecantikan yang lengkap dengan daftar harganya juga salah satu ciri-ciri pusat kosmetik yang diinginkan konsumen. Dengan berbelanja di satu tempat, konsumen dapat menghemat biaya perjalanan. 

Kosmetik Impor

Kosmetik import juga menunjukkan pertumbuhan yang positif di Indonesia. Banyak pengusaha yang mengimpor kosmetik dari luar negeri seperti China, Amerika, dan Korea.

Untuk mendapatkan kosmetik impor dari supplier tangan pertama, Anda bisa mencarinya secara online terlebih dahulu melalui marketplace internasional seperti Alibaba. Namun, pastikan untuk memilihnya secara teliti.

Strategi Penjualan ala Grosir Kosmetik

Gratis ongkir

Untuk mendapatkan kosmetik import maupun lokal dari supplier tangan pertama, kami menyarankan anda untuk mencarinya secara online terlebih dahulu. Sekarang ini banyak toko online (olshop) yang menjual kosmetik branded original atau KW (replika) yang free ongkir.

Jika menurut perhitungan anda harganya masih reasonable, maka orderlah pada penjual tersebut. Meskipun anda belum mendapatkan supplier tangan pertama. Sambil berjalannya waktu, anda pun pasti akan mendapatkan supplier kosmetik untuk kebutuhan bisnis anda.

Pasang Harga Promo

Ada berbagai jenis kosmetik untuk makeup untuk perawatan wajah wanita termurah laris manis dijual di pasar kosmetik Jawa dan luar Jawa. Contohnya saja seperti eyeshadow, lipstik, bedak, maskara dan sabun kecantikan.

Kemenperin RI sendiri memperlirakan nilai bisnis kosmetik menunjukkan trend positif semenjak tahun 2015, 2016, 2017, 2018 & 2019 mendatang. Oleh karenanya pedagang kosmetik eceran dan grosiran semakin tumbuh dari waktu ke waktu.

Peluang usaha di bidang kosmetik semakin terbuka luas dengan hadirnya teknologi internet. Para pengusaha kosmetik tidak hanya bersaing dengan pengusaha kosmetik lokal tetapi juga pengusaha kosmetik internasional. Berikut adalah gambaran persebaran pusat kosmetik di Indonesia.

Tentang

purwanto

Penulis merupakan pribadi yang gemar menulis artikel tentang bisnis dan enterpreneurship. Ia telah berupaya memberikan informasi terbaik dan akurat di artikel ini berdasarkan literasi dan penelitiannya.

Namun artikel ini dibuat hanya untuk tujuan informasi dan tidak ditujukan sebagai saran profesional atau konsultasi bisnis. Setiap pembaca bertanggung jawab penuh terhadap penggunaan informasi dalam artikel ini dan penulis tidak bertanggung jawab atas kerugian atau kerusakan dalam bentuk apa pun yang diduga timbul dari kesalahan, kelalaian, atau kelalaian dalam menyusun artikel ini.

adev maskot

87 pemikiran pada “Apa itu Grosir Kosmetik? Pusat Grosir Kosmetik Indonesia”

    • Terima kasih atas atensinya Bpk Rudiyanto. Saat ini kami justru menawarkan jasa pembuatan sabun susu kambing dengan sistem maklon (kontrak produksi). Jika Bapak ingin berjualan sabun susu kambing dengan merek sendiri tanpa khawatir status produknya, maka bisa bekerjasama dengan kami. Kami PT. ADEV Natural Indonesia adalah produsen sabun dan bisa menjadi solusi kosmetik legal buat usaha bapak.

      Terima kasih
      https://adev.co.id
      Solusi Kosmetik Legal

      Balas
  1. Kosmetik apa saja, apa seperti produk make over,meybelin,loreal,wardah dll,? Apa hrus ambil banyak?
    Ini WAq 081240009480

    Balas
    • Yth Ibu Akhriani… Kami disini menyediakan jasa maklon kosmetik hingga terdaftar BPOM (Legal). Oleh karena itu, artikel yang kami tulis ditujukan untuk grosiran yang ingin membuat kosmetik dengan mereknya sendiri.
      Terima kasih

      Balas
    • Baik mba Wiwin wulandari, tim marketing kami akan menghubungi ibu secepatnya.
      Sebelumnya kami informasikan bahwa PT. ADEV Natural Indonesia membuka layanan jasa pembuatan kosmetik merek ibu sendiri melalui jasa maklon dan itu legal BPOM. Tentu ada syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi.
      Terima kasih

      Balas
    • Dear Bpk Karta Wijaya, PT. ADEV Natural Indonesia adalah perusahaan yang memproduksi kosmetik (produsen) sekaligus menyediakan jasa maklon. Kami membuatkan produk kosmetik untuk klien berdasarkan spesifikasi produk yang ditetapkan klien. Terkadang klien kami pun berupa distributor atau pemasar yang ingin dibuatkan produk dengan merek yang mereka miliki. Misalnya saja HPAI.

      Tim sales perusahaan kami akan coba menghubungi bapak untuk informasi lebih lanjut mengenai hal ini.
      Terima kasih

      Balas
  2. Saya ingin sekali membuka toko kosmetik, tapi belum menemukan distributor dengan harga murah. mohon bantuanya. wa saya 081363173574
    balas

    Balas
    • Kami adalah produsen atau pabrik kosmetik yang menyediakan jasa maklon. Anda bisa memesan jasa pembuatan kosmetik seperti skincare di tempat kami. Untuk informasi distribusi produk dipegang oleh pemilik merek kosmetik yang bersangkutan. Jadi anda dapat menghubungi pemilik produk dan mendaftar sebagai salah satu reseller dari mereka. Contohnya saja adalah produk sabun bening HNI

      Balas
    • Yth Sdr Dadan, pt adev natural indonesia adalah perusahaan yang memproduksi kosmetik. Anda bisa menghubungi vendor maklon kami (pemilik merek) untuk menjadi reseller produk mereka. Bila bapak ingin membuat produk dengan merek sendiri (private label), maka pt adev bisa membantu bapak.
      Terima kasih

      Balas
    • Anda bisa mulai usaha dengan jualan produk, termasuk kosmetik. Sisihkan dana anda untuk modal usaha. Untuk tahap awal, anda bisa memulai usaha dengan menjualkan produk punya teman. Anda bisa ambil profit dari setiap penjualan. Semacam fee marketing begitu. Yang penting jelas akad kerjasamanya di awal.

      Balas
  3. Saya mau jual kosmetik dengan harga murah tapi berkualitas,tapi caranya gimana ya kak?
    Tolong bantu saya,hub no saya:081279343124

    Balas
  4. Saya dari bali yg lagi mau mempersiapkan toko buat jualan kosmetik dan yg saya butuhkan afalah suppler buat segala macam kosmetik dgn harga yg bs bersaing untuk dijual kembali mohon hubungi saya.
    Ditunggu konfirmasinya secepatnya ya makasi

    Balas
    • Yth ibu Ratsa
      Kami adalah perusahaan maklon yang menerima titip merek untuk diproduksi di tempat kami. Bila ibu ingin menjadi distributor atau reseller produk yang maklon di tempat kami, silakan hubungi pemilik merek ybs.

      Tim sales kami akan secepatnya menghubungi ibu. Ibu juga bisa menghubungi salah satu sales kami yang no whatsappnya ada di laman kontak.

      Balas
    • Hai mba Putri. Kami adalah perusahaan maklon kosmetik. Ibu bisa membuat produk dengan merek ibu sendiri di tempat kami. Hubungi salah satu sales kami yang no WA-nya ada di laman kontak.

      Bila ibu ingin menjadi reseller produk untuk merek tertentu, maka silakan hubungi pemilik merk produk ybs. Misalnya saja HNI HPAI, Klinskin, Cloris atau merek lainnya

      Terima kasih

      Balas
    • Hai imas, adev adalah perusahaan manufaktur yang menyediakan jasa maklon. Untuk distribusi produk, sepenuhnya dipegang oleh pemilik merk ybs. Silahkan hubungi pengelola merk kosmetik yang anda maksud. Makasih

      Balas
  5. Saya baru pertama kali mau buat salon…jadi sekalian mau beli alat alat kosmetik..boleh saya minta no nya..trus nnti liat barang barang kosmetiknya dimana

    Balas
  6. Mau tanya apabila saya mau memproduksi kosmetik dengan merk sendiri melalui perusahaan anda, berapa modal awal yang harus saya keluarkan?

    Balas
  7. kalau maklon skincare di pt adev lalu bagaimana dengan pemasaran produknya ? apakah kita memasarkan sendiri atau bagaimana ?

    Balas
    • Maaf, Adev saat ini adalah pabrikan kosmetik yang tidak ikut mendistribusikan produk yang mereknya milik klien. Anda dapat menghubungi pemilik merek kosmetik seperti Klinskin, HNI, Cloris dan merek lainnya. Selanjutnya, anda sampaikan bahwa anda ingin menjadi distributor mereka.

      Makasih

      Balas
    • Maaf, Adev saat ini adalah pabrikan kosmetik yang tidak ikut mendistribusikan produk yang mereknya milik klien. Anda dapat menghubungi pemilik merek kosmetik seperti Klinskin, HNI, Cloris dan merek lainnya. Selanjutnya, anda sampaikan bahwa anda ingin menjadi distributor mereka.

      Makasih

      Balas
  8. Assalamualaikum Saya ingin membuka toko kosmetik yang halal,BPOM dari brand lokal sampai yang luar…mohon bantuannya

    Balas

Tinggalkan komentar


whatsapp-adev